17 Januari 2009

Si BolangTersayang

Tontonan ini berupaya mendekatkan anak-anak Indonesia dengan alam dan budayanya.

Sabtu, 17 Januari 2009 -- Kini, setiap siang, ada yang ditunggu anak-anak Indonesia. Siapa dia? Dialah Si Bolang yang hadir lewat layar Trans 7. Bagi mereka, Si Bolang ibarat teman tersayang yang selalu ditunggu kehadirannya. Tahukah Anda, mengapa tayangan yang hadir setiap Senin- Jumat pukul 12.30 WIB ini begitu disuka anak-anak, bahkan orang tua? Dida, salah satu penggemar Si Bolang mengaku, sangat suka Si Bolang karena bisa menambah wawasan dan pengetahuan. ''Aku jadi tahu bagaimana cara menanam padi, juga kehidupan anak-anak di desa. Seru ngelihatnya,'' kata bocah perempuan kelas 5 sekolah dasar ini.

Apa yang dirasakan Dida agaknya sejalan dengan apa yang diharapkan pembuat program ini. Vini Muktini, produser acara Si Bolang, mengatakan, tayangan yang hadir sejak tahun 2005 ini, memang berupaya mendekatkan anak-anak di seluruh Nusantara dengan alam dan budayanya. Bagaimana sianak berinteraksi dengan alam, budaya, dan bermain dengan beragam permainan tradisional. Selain itu, sisi-sisi humanis sang tokoh ketika menghadapi suatu masalah juga ditampilkan dalam film semi dokumenter ini.

''Si Bolang adalah sebutan dari seorang anak setempat yang memimpin teman-temannya berpetualang di sekitar tempat tinggalnya. Hampir di setiap episodenya, bocahbocah dan tokoh si Bolang menampilkan petualangan-petualangan seru,'' papar Vini seraya mengajak anak-anak Indonesia untuk ikut menjadi si Bolang.

Bagaimana caranya? Daftar saja atas nama sekolah, maksimal empat anak untuk mengikuti audisi. Pendaftaran dikirim melalui e-mail ke Trans 7. Melihat antusiasme anak-anak pada Si Bolang, tak heran jika Trans 7 masih menjadikan tayangan ini sebagai program unggulan.

Dan seperti diungkapkan Linda Fitriesti, media relations officer Trans 7, perolehan rating Si Bolang juga menggembirakan yakni 2,5 poin dan share 18,4 persen. Angka yang cukup tinggi bagi program anak di stasiun televisi nasional. ''Si Bolang makin menempatkan posisinya sebagai tontonan paling digemari pemirsa anak dan keluarga,'' kata Linda. Dan menurut Linda, Si Bolang juga berhasil meraih penghargaan bergengsi sebagai program anak terfavorit versi Panasonic Awards 2007. Kategori ini didapat dari hasil pilihan pemirsa lewat SMS selama  sebulan.

Si Bolang Jalan-jalan Sukses Si Bolang menginspirasi Trans 7 untuk menelurkan program anak bertajuk Si Bolang Jalanjalan yang tayang setiap Sabtu dan Ahad pukul 12.30 WIB. ''Si Bolang Jalan-jalan merupakan perluasan ide kreatif program, sehingga misi Si Bolang bertambah. Misi mereka kali ini, selain membawa si Bolang desa jalan-jalan ke kota, juga akan mengajak si Bolang kota untuk berpetualang ke desa-desa,'' terang Vini.

Vini mengutarakan, anak-anak kota (Si Bolang Kota) yang gemar bermain pasif seperti main play station dan menonton TV akan diperkenalkan dengan kehidupan desa yang tentunya jauh berbeda dengan kehidupan perkotaan. ''Bermain lumpur, menanam padi, mencari dan memakan belut di sawah serta memandikan kerbau adalah salah satu dari petualangan Si Bolang Kota.'' Wah, asyiknya!   ruz

http://www.republika.co.id/koran/43.html

Tidak ada komentar: