02 Juni 2008

MTV Movie Awards 2008 - "Transformers" sebagai Film Terbaik

Ellen Page (kiri) menerima trofi MTV Movie Awards untuk kategori aktris berpenampilan terbaik dalam film "Juno". Sementara itu, Adam Sandler menerima trofi untuk kategori generasi MTV.-AP

Film garapan Steven Spielberg, Transformers dinobatkan sebagai film terbaik dalam ajang MTV Movie Awards 2008, di Gibson Amphitheatre, Minggu (1/6) malam. Film yang mengisahkan tentang peperangan para robot dengan bantuan manusia ini layak menang, karena perpaduan alur cerita dengan kecanggihan teknologi tiga dimensi.

Transformers termasuk film terbaik versi penghancuran atau perusakan bahan-bahan bangunan, karena di beberapa adegan jelas terlihat kecanggihan cara memorak-porandakan bangunan dan gedung-gedung bertingkat.

Selain Transformers, aktor Hollywood Johnny Deep berhasil mengantongi dua piala penghargaan. Ia terpilih sebagai aktor komedian terbaik versi MTV Movie Award 2008, dalam film Pirates of the Caribbean: At World's End dan Sweeny Todd. Penganugerahan Deep sebagai aktor terlucu jelas mengundang banyak pertanyaan. Terlebih lagi, dalam dua filmnya, Deep tidak merasa melakukan adegan komedi.

"Saya bukan pribadi yang bisa melucu atau menghibur orang dengan canda tawa. Bahkan, semua peran saya tidak sedikit pun terkesan komedi," papar Deep saat mengucapkan ucapan terima kasih di atas panggung.

Selain Johnny Deep, Tom Cruise yang hadir sebagai bintang tamu, mengumumkan Adam Sandler, sebagai aktor MTV Generation. Perannya dalam film Nobody Does It Better, berhasil menciptakan sosok pria yang konyol dan agak bodoh. Di atas panggung, Sandler melantunkan lagu Nobody Does It Better, diiringi penari latar. Namun dia mengubahnya menjadi lirik "Baby, I'm the Best".

"Penampilan ini mungkin aksi yang paling arogan yang pernah saya lakukan," kelakarnya.

Dalam ajang tersebut, beberapa penyanyi ternama ditampilkan sebagai penghibur. Sebut saja Coldplay dengan lagu Viva La Vida, Pussycat Doll yang tampil bersamaan dengan America's Best Dance Crew, Jabbawockeez membawakan lagu When I Grow Up.

Aktor dan film lain yang terpilih menjadi pemenang MTV Movie Award 2008, yakni Will Smith dalam film I Am Legend, Zac Efron dalam Hairspray, dan Briana Evigan serta pasangan mainnya Robert Hoffman memenangi adegan ciuman terbaik dalam film Step Up 2:

http://www.suarapembaruan.com/News/2008/06/02/index.html

Tidak ada komentar: